Sedikit Banyak Mengenal Apa Itu Statistik
Statistik
Statistik adalah sebuah ilmu yang mempelajari tentang data atau seperangkat metode dan aturan mengenai pengumpulan, analisis, pemrosesan, dan interpretasi data dari angka-angka yang menjelaskan data atau pengamatan.Di UIN Walisongo sendiri statistik merupakan sebuah mata kuliah wajib yang harus didapatkan oleh semua mahasiswa dan menjadi sebuah mata kuliah wajib di kampus. Untuk fakultas dakwah dan komunikasi terkhusus program studi komunikasi dan penyiaran islam mata kuliah statistik ini diberikan saat mahasiswa menginjak semester satu. Mungkin banyak mahasiswa yang mengira bahwa jurusan komunikasi tidak akan bertemu lagi dengan pelajaran yang berkaitan dengan angka atau hal yang ada kaitannya dengan hitung hitungan. Namun siapa yang bisa hidup tanpa adanya data dan proses hitung- hitungan. Saat kita melakukan sebuah penelitian untuk menyusun skripsi dan membutuhkan banyak data maka ilmu statistik ini yang akan digunakan untuk menghitungnya.apalagi ketika metode penelitian yang digunakan adalah penelitian kuantitaif maka ilmu statistik dapat digunakan dalah penyusunan model,perumusan hipotesa,pengembangan alat dan instrumen pengumpulan data,penyusunan desain penelitian dan juga dalam penentuan sampel serta analisis data. Didalam kehidupan sehari hari pun saat kita melakukan sebuah transaksi jual beli di supermarket maka ilmu statistik juga akan digunakan dalam perhitungannya. Statistk dapat membantu sebuah perusahaan untuk mengidentifikasi produk mana yang lebih banyak diminati dan dpat dijadikan untuk target pasar.dengan adanya statistik akan didapatkan suatu kesimpulan dan akan memudahkan kita dalam proses pengambilan keputusan.
Menurut saya statistik ini sendiri merupakan ilmu yang menyenangkan, karena apa yang kita perhitungkan akan menghasilkan sebuah jawaban yang pasti. Bukan sebuah argumen atau sebuah opini melainkan sebuah angka hasil perhitungan yang akan didapatkan. Mungkin dimata kuliah ini hasil yang akan didapatkan setiap mahasiswa akan tetap sama walaupun menghitung menggunakan berbagai macam metode yang berbeda. Butuh waktu yang cukup lama untuk meyakinkan semua mahasiwa bahwa mempelajari statistik ini menyenangkan. Tidak perlu diyakinkan melaikan kita harus mengajak seseorang itu untuk berkutat dengan angka. Menghitung dan memecahkan jawaban sendiri akan menjadi sebuah data tarik tersendiri.

Komentar
Posting Komentar